Bersamamu Ingin Kulakukan Apapun Yang Tuhan Mau

Bersamamu Ingin Kulakukan Apapun Yang Tuhan Mau

Senin, 14 November 2016

BETAPA


    
:Hayati

Betapa kata aku, mengataimu.
Betapa lata aku, melataimu.

Betapa bintang aku, membinatangimu.

Betapa sakit aku, menyakitimu

Betapa pedih aku, melukaimu
Betapa duka aku, membahagiakanmu

Betapa pilu aku, meluluhkanmu
Betapa rugi aku, mencurangimu.

Betapa yakin aku, meragukanmu.
Betapa rindu aku, meranduimu.

Betapa getir aku, meracunimu.
Betapa barah aku, memarahimu.

walau betapa, tak bertepi tapiku
tetapi tak pernah kulihat

sesuatu yang luruh dari bola matamu
selain pancaran cahaya.

Sedang di mataku jatuh bebutir bening,
betapa zalim aku, menzalimimu.

Related Posts:

  • ZAKIYAH NURMALA Gigimu sewarna fajar, renggang juga tanggal satu dua, sering manis dunia kau emut sesukanya, namun tatkala kau tersenyum segala ketaksempurnaan gigi … Read More
  • DISETIAP TEMPAT YANG PERNAH ADA KITA Di masa lalu, kita pernah berbicara tentang masa depan, lalu pembicaraan itu kita hapus dari jejaring sosial dengan ibu jari yang tak pernah tahu ras… Read More
  • KHUTBAH PERPISAHAN Sabdamu cahaya matahari menembus celah-celah belukar kala pagi. Cahaya paling sejuk; batangan cemerlang dari awan ke gunung dan bukit berembun. Aku m… Read More
  • MENYIMAK TANGIS Hujan merekam rendam milimeter basah dalam ini tanah Ia simak setiap lembab doa tabah akar-akar tercerabut: hijau  selimut kabut. Di masa hada… Read More
  • PERTANYAAN UNTUK MENJAWAB SEBUAH PERTANYAAN Hanya dengan sebuah kesempatan, untuk mengerti derai duri penyesalan. Cukup dengan satu nyawa, manusia harus menghadapi ketanyaan arus kehidupan … Read More

0 komentar:

Posting Komentar